BAHAYA PULANG LEWAT JALUR BELAKANG BAGI TKI ILEGAL
Buat teman-teman TKI, khususnya yang masuk menggunakan paspor pelancong dan disalahgunakan untuk bekerja di Malaysia secara haram, jika kalian hendak berniat pulang ke Indonesia lewat jalur belakang, sebaiknya baca dulu artikel ini sebelum kalian benar-benar memutuskan untuk pulang lewat jalur belakang.
Ada lebih banyak resikonya jika kalian pulang ke Indonesia lewat jalur haram. Namun banyak teman-teman TKI kosongan yang gak peduli dan gak mau tahu bahwa ada resiko yang sangat membahayakan di balik keputusan kalian pulang lewat jalur belakang.
Pada artikel ini saya akan beberkan ke kalian akan resiko yang akan kalian terima jika masih saja memberanikan diri pulang lewat jalur belakang.
Biasanya teman-teman TKI yang hendak pulang kampung ke Indonesia, mereka akan mengambil jalan pintas namun sangat beresiko dengan cara pulang ke Indonesia lewat jalur-jalur haram dengan menaiki kapal tongkang ataupun speedboat.
Ada beberapa alasan kenapa banyak tenaga kerja Indonesia ini lebih memilih pulang lewat jalur belakang ketimbang pulang secara legal dengan membayar kompaun di jabatan imigresen Malaysia.
Beberapa alasan tersebut diantaranya;
1. Mereka tidak mau repot-repot berurusan ke KBRI dan jabatan imigresen Malaysia
2. Mungkin mereka tidak punya waktu untuk mengurus kepulangannya lewat jalur depan
3. Bisa jadi para TKI kosongan ini gak paham prosedur pengurusan pulang lewat jalur yang sah (Legal)
4. Terperdaya dengan bujuk rayu dan tipu daya para ejen ataupun tekong yang menawarkan pulang lewat belakang
5. Bisa juga ikut karena ajakan teman, karena mungkin temannya pernah pulang lewat belakang dan selamat sampai tujuan
6. Tergiur dengan ongkos/tambang yang murah, padahal pulang lewat belakang bisa jadi lebih mahal dan beresiko tinggi
7. Atau mungkin TKI tersebut pernah melakukan jenayah sehingga mereka takut untuk pulang lewat depan dengan cara serah diri
Dari ketujuh alasan diatas, kalian termasuk yang mana jika kalian pernah pulang lewat jalur belakang.
Tapi disini perlu saya informasikan juga buat teman-teman TKI yang mungkin berniat balek lewat jalur belakang bahwasannya balek pulang ke Indonesia secara haram itu jelas-jelas melanggar undang-undang negara Malaysia. Dan apabila tertangkap maka kalian akan masuk penjara. Untuk lama hukuman tiap orang itu bisa berbeda-beda. Bahkan ada yang sampai kena hukum sebat (sebat) juga.
Jadi apabila kalian tetap nekat pulang lewat jalur belakang, resiko kena tangkap pihak Penguatkuasa sangatlah besar. Belum lagi resiko kapal tenggelam di tengah laut. Sayangi diri, sayangi keluarga Mu. Jangan pertaruhkan nyawamu untuk hal-hal yang sangat berbahaya.
Bekerjalah ke negara orang secara sah dengan ikut undang-undang di negara tersebut, jangan jadi pendatang haram di negara orang. Dengan begitu kalian pun bisa pulang kapan saja ke kampung halaman lewat depan tanpa harus diam-diam pulang lewat jalur-jalur tikus seperti maling. Bekerja secara sah di negara orang tentu akan membuat kalian bisa tenang dan nyaman dalam bekerja.
Tonton juga video dibawah ini untuk informasi lebih lengkapnya.
Terima Kasih..!